Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Data Pemuda Korban Kejahatan Tahun 2017

Tindak kejahatan atau kriminalitas merupakan salah satu permasalahan sosial yang dihadapi oleh masyarakat. Pada berbagai acara berita di televisi, hampir setiap hari selalu ada berita mengenai tindak kejahatan. Berikut data pemuda korban kejahatan tahun 2017.

Tindak kejahatan yang dilakukan sangat bervariasi, mulai dari pencurian, perampokan, penipuan, pembunuhan dan lain sebagainya. Pemuda yang pernah menjadi korban kejahatan selama setahun terakhir persentasenya cukup kecil, yaitu sebesar 1,44 persen.

Persentase Pemuda yang Pernah Menjadi Korban Kejahatan, 2017
Jika diperhatikan berdasarkan tipe daerah, seperti yang terlihat pada Gambar, tidak terdapat perbedaan yang cukup signifikan antara persentase pemuda di perkotaan dan perdesaan yang pernah menjadi korban kejahatan (1,83 persen berbanding 0,97 persen).

Demikian pula apabila dilihat menurut jenis kelamin, persentase pemuda laki-laki yang menjadi korban kejahatan (1,63 persen) tidak berbeda signifikan dengan pemuda perempuan (1,25 persen).


Persentase Pemuda yang Menjadi Korban Kejahatan Menurut Jenis Kejahatan, 2017
Gambar menyajikan jenis kejahatan yang dialami oleh pemuda. Dari berbagai jenis kejahatan tersebut, yang paling sering dialami pemuda adalah pencurian dengan persentase sebesar 82,10 persen.

Sementara itu, jenis kejahatan yang paling jarang dialami oleh pemuda adalah pelecehan seksual (1,62 persen). Pola yang serupa terlihat pada pemuda di perdesaan dan perkotaan maupun pemuda laki-laki dan perempuan.

Persentase  Pemuda  yang  Melaporkan Kejahatan yang Dialami Kepada Polisi, 2017
Hanya 22,62 persen dari seluruh pemuda yang menjadi korban kejahatan melaporkan tindak kejahatan yang dialaminya ke polisi. Apabila dirinci menurut tipe daerah, persentase pemuda perkotaan yang melaporkan tindak kejahatan yang dialaminya (25,70 persen) lebih besar dibanding pemuda perdesaan (15,46 persen).


Jika dilihat berdasarkan jenis kelamin, persentase pemuda laki-laki yang melaporkan tindak kejahatan yang dialaminya (25,99 persen) lebih besar dibanding pemuda perempuan (18,09 persen).(*)

Sumber: BPS Indonesia

Posting Komentar untuk "Data Pemuda Korban Kejahatan Tahun 2017"